19 Mar 2012

Kisi-kisi UN Matematika SMA

Assalaamu'alaykum sobat TERUS MENULIS. Postingan ini didedikasikan untuk sobat TERUS MENULIS yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya kakak yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya adik yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya sepupu yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya sodara yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya anak yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya cucu yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya tetangga yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya sahabat yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya murid privat yang akan menempuh UN Matematika SMA, yang punya blog yang akan menempuh UN Matematika SMA dan untuk semua yang berkepentingan untuk ingin mengetahui kisi-kisi UN Matematika SMA. Semoga Bermafaat..

IPA
Menentukan penarikan kesimpulan dari beberapa premis.
Menentukan ingkaran atau kesetaraan dari pernyataan majemuk atau pernyataan berkuantor.
Menggunakan aturan pangkat, akar dan logaritma.
Menggunakan rumus jumlah dan hasil kali akar-akar persamaan kuadrat.
Menyelesaikan masalah persamaan atau fungsi kuadrat dengan menggunakan diskriminan.
Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan sistem persamaan linier.
Menentukan persamaan lingkaran atau garis singgung lingkaran.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan teorema sisa atau teorema faktor.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan komposisi dua fungsi atau fungsi invers.
Menyelesaikan masalah program linear.
Menyelesaikan masalah operasi matriks.
Menyelesaikan operasi aljabar beberapa vektor dengan syarat-syarat tertentu.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan besar sudut atau nilai perbandingan trigonometri sudut antara dua vektor.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan panjang proyeksi atau vektor proyeksi.
Menentukan bayangan titik atau kurva karena dua transformasi atau lebih.
Menentukan penyelesaian pertidaksamaan eksponen atau logaritma.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan fungsi eksponen atau fungsi logaritma.
Menyelesaikan masalah deret aritmatika.
Menyelesaikan masalah deret geometri.
Menghitung jarak dan sudut antara dua objek (titik, garis dan bidang) di ruang.
Menyelesaikan masalah geometri dengan menggunakan aturan sinus atau kosinus.
Menyelesaikan persamaan trigonometri.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan nilai perbandingan trigonometri yang menggunakan rumus jumlah dan selisih sinus, kosinus dan tangent serta jumlah dan selisih dua sudut.
Menghitung nilai limit fungsi aljabar dan fungsi trigonometri.
Menyelesaikan soal aplikasi turunan fungsi.
Menentukan integral tak tentu dan integral tentu fungsi aljabar dan fungsi trigonometri.
Menghitung luas daerah dan volume benda putar dengan menggunakan integral.
Mengitung ukuran pemusatan dari data dalam bentuk tabel, diagram atau grafik.
Menyelesaikan masalah sehari-hari dengan menggunakan kaidah pencacahan, permutasi atau kombinasi.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan peluang suatu kejadian.

IPS
Menentukan ingkaran atau kesetaraan dari pernyataan majemuk atau pernyataan berkuantor.
Menentukan penarikan kesimpulan dari beberapa premis.
Menentukan hasil operasi bentuk pangkat, akar dan logaritma.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan grafik fungsi kuadrat.
Menentukan komposisi dua fungsi dan invers suatu fungsi.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan persamaan kuadrat.
Menyelesaikan pertidaksamaan kuadrat.
Menentukan penyelesaian dari sistem persamaan linear dua variabel.
Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan sistem persamaan linier.
Menentukan nilai optimum bentuk objektif dari daerah himpunan penyelesaian sistem pertidaksamaan linear.
Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan program linear.
Menyelesaikan masalah matriks yang berkaitan dengan kesamaan, determinan, dan atau invers matriks.
Menentukan suku ke-n atau jumlah n suku pertama deret aritmatika atau geometri.
Menyelesaikan masalah sehari-hari yang berkaitan dengan barisan dan deret aritmatika.
Menghitung nilai limit fungsi aljabar.
Menghitung turunan fungsi aljabar dan aplikasinya.
Menentukan integral fungsi aljabar.
Menghitung luas daerah dengan menggunakan integral.
Menyelesaikan masalah sehari-hari dengan menggunakan kaidah pencacahan, permutasi atau kombinasi.
Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan peluang dan frekuensi harapan suatu kejadian.
Menentukan unsur-unsur pada diagram lingkaran atau batang.
Menghitung nilai ukuran pemusatan dari data dalam bentuk tabel atau diagram.
Menentukan nilai ukuran penyebaran.



No comments:

Post a Comment